fbpx

Pengmas PPNI Berkontinyu, Edukasikan Problema Stroke Bagi Masyarakat

Relawan Perawat PPNI Ke 2 Teruskan Penanganan Korban Gempa Lombok
11 Agustus 2018
Mantap! Tim Relawan Perawat PPNI Gelombang Ketiga Siap Bertugas
13 Agustus 2018
Show all

Pengmas PPNI Berkontinyu, Edukasikan Problema Stroke Bagi Masyarakat

Wartaperawat.com – Memberikan informasi dibidang kesehatan kepada masyarakat perlu diteruskan agar pencegahan suatu penyakit dapat diatasi sedini mungkin. Berbagai cara dilakukan untuk membiasakan dengan hidup sehat agar program dari pemerintah mengenai Gerakan Hidup sehat (GERMAS) dapat berjalan dengan baik.

Dalam rangka meningkatkan rasa persaudaraan dan memberikan edukasi kepada masyarakat disekitar yang telah diprogramkan sebelumnya, maka Dewan Pengurus Pusat (DPP) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) bersama Dewan Pengurus Daerah (DPD) PPNI Jakarta Selatan terus melanjutkan  kegiatan pengabdian masyarakat.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah yang pertama silaturahim. Kami senang berada diantara ibu-ibu kader, ibu-ibu tokoh masyarakat, sehingga kami yang muda-muda bisa sama-sama belajar tentang kehidupan. Bagi profesi kami, informasi mengenai kesehatan tentunya dapat kami saling sharing,” ucap Iwan, S.Kep dalam sambutannya di halaman Graha PPNI Jalan Lenteng Agung Raya, Kel. Lenteng Agung, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Sabtu (11/8/2018). Ketua DPD PPNI Jakarta Selatan ini mengungkapkan  bahwa tujuan kedua kegiatan ini sebagai wujud dari komitmen Pengurus PPNI Pusat dan PPNI se-Jakarta Selatan untuk membina kerjasama dan meningkatkan kesehatan masyarakat khususnya di wilayah RW 08 Kel. Lenteng Agung. Semoga kegiatan rutin ini bisa berkesinambungan dan Ia memohon didoakan supaya dapat sehat terus dan semua dapat bekerjasama demi meningkatkan kesehatan dengan upaya yang dilakukan. “Kegiatan ini kita awali dengan senam sederhana lalu pemeriksaan kesehatan, penyuluhan, tanya jawab tentang kesehatan. Hari ini topiknya tentang stroke, tiap bulan topiknya akan bergantian. Mengenai masalah stroke, tentunya nanti kita dapat mengetahui bagaimana mencegah agar tidak stroke, tetap sehat di usia tua dan mengatasi jika terjadi stroke, seperti apa yang harus dihindari makanannya dan apa yang boleh dimakan,” jelasnya. Ia terangkan kegiatan ini bekerjasama dengan Dokter Puskesmas, Bidan Puskesmas, dan Ibu RW tentunya. Sehingga Ia berharap bila ada masukan-masukan dapat disampaikan kepada pihak PPNI. Kegiatan ini menurutnya akan diadakan setiap bulan. Dalam kesempatan ini rekan perawat yang memberikan penyuluhan kepada masyarakat mengenai topik stroke disampaikan oleh Winda Yuniarsih, M.Kep. SpKMB dari RS Fatmawati Jakarta. Pada saat pelaksanaan kegiatan ini dipantau langsung oleh Dr. Atik Hodikoh, M.Kep.Sp.Mat dari Pengurus DPP PPNI sedangkan pelaksanaannya dibantu oleh para penggurus dan anggota DPD PPNI Jakarta Selatan. (IM)

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: