fbpx

Jelang Buka Puasa Bersama, DPW PPNI Aceh Santuni Anak Yatim

Ribuan Perawat Jakarta Barat Peduli Anak Yatim Piatu, Sebelum Bukber
5 Juni 2018
DPW PPNI DKI Jakarta Gelar Bukber di Kantor Sekretariat Baru
7 Juni 2018
Show all

Jelang Buka Puasa Bersama, DPW PPNI Aceh Santuni Anak Yatim

Wartaperawat.com – Dalam rangka mengisi kegiatan disaat bulan puasa Ramadhan 1439 H tiba, diperlukan kegiatan yang lebih bermakna dan bermanfaat bagi orang lain. Pada situasi bulan Ramadhan ini, aktifitas masyarakat muslim ada juga yang terbiasa melakukan acara yang melibatkan anak yatim maupun piatu dalam acara buka puasa bersama.

Kegiatan buka puasa bersama mengajak anak-anak yatim/piatu biasa juga dilakukan oleh keluarga, komunitas, perusahaan, organisasi maupun yang lainnya untuk memberikan kasih sayang dan kepedulian terhadap anak-anak sekaligus memberikan santunan kepadanya.

Masih dalam bulan yang penuh keberkahan ini, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Aceh mengajak anak yatim untuk hadir dalam acara berbuka puasa bersama dengan tokoh perawat, pengurus dan anggota serta undangan lainnya.

Kegiatan ini lebih bermakna, karena dihadiri para Pengurus DPW PPNI Aceh, Pengurus DPD, Ikatan/himpunan, DPK (komisariat), sesepuh Perawat Aceh, ILMAKA, Institusi Pendidikan, dan Pelayanan Kesehatan, serta anak yatim.

Rangkaian kegiatan dilaksanakan di Kantor Sekretariat DPW PPNI Aceh, Gedung Training Center CHF, Jalan Dr. T. Syarief Thayeb No. 25 Banda Aceh, Minggu (3/6/2018).

Adapun rangkaian kegiatan ini, diantaranya sambutan Ketua DPW PPNI Aceh Abdurrahman, SKp, M.Pd, Tausyiah Ramadhan yang disampaikan Ustad Ns. Faizin, S.Kep, pemberian santunan bagi anak yatim, buka puasa bersama dan dilanjutkan dengan sholat Maghrib berjamaah.

Melalui pesan singkatnya, Abdurrahman Ketua DPW PPNI Aceh menyatakan bahwa kegiatan buka puasa bersama yang dilaksanakan adalah sudah menjadi kegiatan tahunan, bertujuan untuk meningkatkan silaturrahmi, kebersamaan dan kekompakan serta mengharap ridha Allah SWT demi kemajuan dan keberkahan untuk profesi PPNI yang dicintai.

Kepedulian dengan kasih sayang melalui kegiatan santunan bagi anak-anak yatim/piatu menjadi kebiasaan baik yang perlu diteruskan dan diperbanyak pelaksanaannya. (IM)

 

Sumber : Ketua DPW PPNI Aceh

 

 

 

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: