fbpx

Pusbangdiklat PPNI & HPUI Gelar Pelatihan Asuhan Keperawatan Perioperatif Bedah Urologi

MoU Kemenkes & Alodokter : Optimalkan Digital Kesehatan Demi Dukung Transformasi Kesehatan
2 Mei 2024
Komnas PP KIPI Sampaikan Tidak ada Efek Samping Pemakaian Vaksin Covid-19 di Indonesia
3 Mei 2024
Show all

Pusbangdiklat PPNI & HPUI Gelar Pelatihan Asuhan Keperawatan Perioperatif Bedah Urologi

Wartaperawat.com – Dukungan maupun peran Pusat Pengembangan Pendidikan dan Latihan (Pusbangdiklat) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) yang telah terakreditasi dari Kementerian Kesehatan terus berlangsung dalam upaya meningkatkan SDM keperawatan.

Himpunan Perawat Urologi Indonesia (HPUI) Pengurus Wilayah (PW) DKI Jakarta menggelar Pelatihan Asuhan Keperawatan Perioperatif Bedah Urologi bagi Perawat berlangsung di AONE Hotel Jakarta, 25-28 April 2024.

Pelatihan ini merupakan angkatan pertama dari Pusbangdiklat PPNI, dimana sebuah langkah maju dalam peningkatan kompetensi Perawat di Indonesia.

Ketua Umum DPP PPNI Harif Fadhillah diwakili Miciko Umeda selaku Ketua DPP PPNI Bidang Pendidikan dan Pelatihan secara resmi membuka kegiatan ini dan menyampaikan apresiasi serta dukungan terhadap perkembangan kompetensi Perawat urologi.

Disampaikannya, sesuai yang diliris wartanakes.com bahwa pelatihan HPUI angkatan pertama telah menggunakan kurikulum terakreditasi Kemenkes, kemudian kedepannya diharapkan Perawat Bedah Urologi menjadi Perawat Spesialisasi tersendiri.

Turut hadir Slamet Miyoto selaku Anggota Bidang Hukum dan Pengembangan Profesi PP HPUI, yang juga memberikan sambutan.

Rangkaian kegiatan pelatihan ini diikuti 50 peserta, yang mana berkesempatan mendalami ilmu dan praktik keperawatan perioperatif khususnya dalam bidang urologi yang terbagi menjadi 2 kelas dengan 2 pengendali pelatihan yaitu Muchamad Supriyadi dan Suherna.

Pelatihan ini diharapkan akan menjadi tonggak sejarah dalam upaya peningkatan kualitas asuhan keperawatan perioperatif, khususnya di bidang bedah urologi.

Tentunya hal ini sejalan dengan misi HPUI PW DKI Jakarta untuk mendukung Perawat dalam memberikan asuhan keperawatan yang bermutu dan berbasis bukti ilmiah.

Melalui kurikulum yang dirancang secara khusus untuk memenuhi kebutuhan Perawat dalam asuhan perioperatif bedah urologi, peserta pelatihan akan mendapatkan pengetahuan dan keterampilan praktis yang aplikatif.

Adapun tujuan utama dari pelatihan ini adalah agar para Perawat menjadi lebih siap dalam menghadapi tantangan di lapangan kerja dan meningkatkan kualitas layanan kepada pasien. (IM)

 

Sumber : Wartanakes.com

 

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: