fbpx

Kadinkes Banten & Wali Kota Tangsel : Peduli Upah Perawat Demi Tingkatkan Kesejahteraannya

KKHI Madinah Siapkan Pelayanan Kesehatan Bagi Jemaah Haji 2024
15 Mei 2024
Kemenkes Siapkan Obat-Obatan & Perbekalan Kesehatan Untuk Jemaah Haji Tahun 2024
16 Mei 2024
Show all

Kadinkes Banten & Wali Kota Tangsel : Peduli Upah Perawat Demi Tingkatkan Kesejahteraannya

Wartaperawat.com – Semarak memperingati Hari Perawat Internasional atau International Nurses Day (IND) pada 12 Mei 2024 sudah dilaksanakan organisasi profesi Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) bersama anggotanya dengan melibatkan berbagai pihak.

Bagi Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPNI Provinsi Banten yang diketuai Sayuti, Sekretaris DPW PPNI Banten Endang Komarudin bersama DPD PPNI se Provinsi Banten telah memanfaatkan sarana olahraga untuk menjalin silaturahmi antar Perawat, disamping selama ini kontribusi Perawat sudah diakui dalam membantu program pemerintah.

Melalui Pekan Olahraga Perawat (POP) se Banten di saat momentum IND 2024, Pemerintah Banten melalui Dinas Kesehatan memberikan apresiasi atas kegiatan POP ini, sekaligus juga memperhatikan kesejahteraan Perawat.

“Dalam kesempatan memperingati hari ulang tahun PPNI yang ke-50 dan juga memperingati International Nursing Day, dan sekaligus dengan kegiatan Pekan Oahraga Perawat tingkat Provinsi Banten,” ungkap Hj. Ati Pramudji Hastuti, usai memberikan sambutannya di Gedung STIKes Widya Dharma Husada, Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Minggu (12/5/2024).

“Tentu harapan kami Pemerintah provinsi Banten, bagaimana peran-peran organisasi profesi PPNI terus dikembangkan,” lanjut Kadinkes Provinsi Banten ini.

Diinginkannya, tentu melalui perkembangan PPNI tersebut, bertujuan agar bagaimana seluruh anggota yang ada di wilayah Banten ini menjadi anggota yang dapat terlindungi dan ditingkatkan kesejahteraannya, baik secara finansial maupun kesejahteraan di bidang keilmuan mereka.

Selain memperhatikan kesejahteraan Perawat, dirinya juga berharap Perawat di Banten lebih profesional lagi dan akan berdampak serta teruji hingga ke mancanegara.

“Sehingga menjadi Perawat-Perawat yang tangguh, handal, siap pakai dan juga Perawat yang mampu bersaing di kancah internasional. Itu harapan daripada pemerintah Provinsi Banten,” pungkasnya.

Sebelumnya, Benyamin Davnie selaku Wali Kota Tangerang Selatan memberikan apresiasi terhadap peran Perawat di wilayahnya bahkan standar pengupahan bagi Perawat menjadi perhatiannya sebagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan Perawat.

“Untuk Perawat se Provinsi Banten khususnya, umumnya se Indonesie. Saya berharap bahwa kinerja Perawat akan semakin meningkat,” ucap H. Benyamin Davnie sebagai harapannya, usai membuka secara resmi kegiatan POP tersebut.

Hal itu menurutnya, ditandai dengan meningkatnya angka harapan hidup bagi masyarakat. Selain itu, dirinya juga berharap kesejahteraan Perawat juga menjadi perhatian bagi semua pihak terkait.

Bahkan Wali Kota Tangsel yang dilantik sejak tahun 2021, akan berupaya untuk menjalankan standar peraturan pengupahan bagi Perawat di wilayahnya, jika sudah ada ketetapan dari Pemerintah Banten.

“Tapi bagi Pemerintah Kota Tangerang Selatan, tentunya kalau Pemerintah Provinsi Banten mengeluarkan pengaturan penetapan (pengupahan) tersebut, akan kami ikuti,” jelasnya.

Pada kesempatan ini pula, dirinya juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun di hari Perawat internasional kepada Perawat Banten.

“Selamat memperingati Hari Ulang Tahun Perawat Internasional atau International Nursing Day, yang temanya : Our Nurses Our Future, The Economic Power of Care. Selamat ulang tahun,” tutupnya.

Seluruh rangkaian kegiatan POP perdana ini telah berakhir dengan baik berkat koordinasi Karyadi selaku Ketua Panitia Pelaksana dan dukungan sarana penunjang dari Riris Andrianti selaku Ketua STIKes Widya Dharma Husada Pamulang, serta keterlibatan Ketua DPD PPNI se Provinsi Banten bersama kontingennya.

Adapun pemenang dari cabang olah raga dan talenta seni yang dipertandingkan, yaitu Badminton : DPD PPNI Tangsel (juara 1)., Tenis Meja : DPD PPNI Tangsel A (juara 1), Futsal : DPD PPNI Kab Lebak., Mobil Legend : DPD PPNI Kota Tangerang (Juara 1), dan Talent : DPD PPNI Tangsel ‘Nanda’ (juara 1). (IM)

 

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: